Pj Gubernur Aceh Kunker Ke Bireuen, Fokus Dorong Pengembangan Ekonomi dan Infrasruktur


Pj Bupati Bireuen Jalaluddin SH, MM, Memakai Slempang Kehormatan Kepada PJ Gubernur Aceh, Safrizal ZA.(Foto : Zakia Prokopim Pemkab Bireuen)



Bireuen | Narasinasional.com - Penjabat Gubernur Aceh, Safrizal ZA, disambut dengan penuh kehormatan saat mengunjungi di Kabupaten Bireuen pada acara Kunjungan Kerja dan Silaturrahmi di Pendopo Bupati, pada Sabtu 21 September 2024.


Dalam acara penyambutan tersebut, Penjabat Bupati Bireuen Jalaluddin,SH, MM, memberikan selempang kehormatan dan kopiah Aceh kepada Pj Gubernur Aceh sebagai simbol penghormatan dan kekhasan budaya lokal.


Acara ini juga dihadiri oleh Forkompimda Bireuen, yang menunjukkan dukungan dan kerjasama antara berbagai elemen pemerintah daerah, selain itu juga dihadiri Sekda Bireuen, para Asisten, Kadis, Kabag, dan juga para Camat.


Sebagai bagian dari tradisi Aceh, juga dilakukan acara peusijuk atau tepung tawar dilaksanakan oleh tokoh agama terkemuka Bireuen Tgk Muhammad Ishak, yang dikenal sebagai Abon Cot Tarom. peusijuk ini dilakukan untuk mendoakan keselamatan dan kelancaran tugas Penjabat Gubernur Aceh selama menjalankan amanahnya di provinsi.





Pada kesempatan tersebut, Penjabat Gubernur Aceh, Safrizal ZA, menyampaikan harapannya agar dapat terjalin kolaborasi yang erat antara Pemda Aceh dan Pemkab Bireuen. 


Ia juga menekankan pentingnya pengembangan ciri khas Bireuen serta dorongan untuk mendirikan sektor swasta di daerah tersebut, seperti pabrik minyak goreng, seiring dengan adanya pabrik CPO minyak sawit di Bireuen. 


Safrizal ZA juga mengingatkan perlunya mencari pendanaan dari pusat untuk proyek-proyek pembangunan di Bireuen, guna meningkatkan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat.


Dia menambahkan bahwa Bireuen merupakan daerah dengan tingkat kriminalitas yang rendah, yang tentunya memberikan kenyamanan bagi warganya.


Sebagai warga Bireuen, Safrizal ZA berkomitmen untuk terus berusaha memajukan daerahnya dan memastikan bahwa Bireuen terus berkembang untuk masa depan yang lebih baik. 


"Saya merupakan asli orang Bireuen, dan tentunya berkomitmen terus dalam memajukan Kabupaten Bireuen, baik dari sektor pertanian, perdagangan, maupun infrasruktur," ujarnya. (Faz)